Sunday, 19 May 2013

Fitur-Fitur Pada Wastafel

Keberadaan akan tempat cuci piring sangat penting bagi kita semua. Tanpa adanya tempat cuci piring tersebut, mencuci piring bisa menjadi hal yang agak rumit dan repot untuk dilakukan karena pastinya anda harus menyiapkan beberapa ember untuk mencuci perabot-perabot dapur kotor anda. Sekarang ini, semakin berkembangnya teknologi, berbagai macam alat atau tempat cuci piring semakin beragam kehadirannya, dari yang manual dimana kita masih menggunakan tenaga kita untuk mencuci piring-piirng kotor hingga yang paling modern dimana kita tidak perlu mengeluarkan banyak tenaga untuk mencuci perabot-perabot kotor karena mesin yang akan melakukannya untuk anda. Namun, apapun jenis tempat cuci piring yang anda miliki, tahukah anda tentang fitur-fitur atau bagian-bagian yang terdapat pada Tempat Cuci Piring anda?

Ada beberapa bagian pada tempat cuci piring anda, biasanya terbagi menjadi tiga bagian, yaitu bak yang menjadi bagian utama dan berguna untuk menampung peralatan makan kotor anda. Ukuran kedalaman dan lebar dari bak juga bervariasi. Ada beberapa tipe bak seperti bak tunggal, bak ganda, dan bak tripple. Tipe-tipe dari bak tersebut dapat memudahkan anda untuk mengerjakan beberapa kegiatan sekaligus.

Bagian selanjutnya adalah papan peniris. Papan ini dapat digunakan untuk meniriskan air dan mengeringkan perabot yang sudah anda cuci.  Dan kemudian, bagian lainnya adalah penyaring yang terdapat pada bak cuci piring yang dapat berfungsi untuk menyaring sisa-sisa kotoran atau makanan dari perabot kotor anda dan supaya tidak masuk dan membuat mampet pipa saluran pembuangan.

No comments:

Post a Comment